Rabu, 29 Oktober 2014

10 Manfaat Kesehatan Dibalik Kesegaran Mandi Air Dingin

Mandi adalah aktivitas yang pasti Anda lakukan setiap hari. Kebanyakan dari Anda pasti akan mandi dengan air dingin daripada air hangat. Terutama mengingat udara Indonesia yang cukup hangat pula.

Inilah manfaat kesehatan dari mandi air dingin :
  • Salah satu manfaat yang bisa Anda dapatkan dari mandi air dingin adalah meningkatnya sistem kekebalan tubuh Anda. Sebab mandi air dingin mampu meningkatkan sel darah putih yang bermanfaat untuk melawan penyakit.
  • Jika Anda sedang terkena flu, mandilah dengan air dingin daripada air hangat. Sebab dinginnya air bisa mengalahkan suhu panas tubuh Anda yang menyebabkan hidung tersumbat.
  • Mandi dengan air dingin juga dapat menurunkan berat badan Anda. Paparan dingin secara alami mampu merangsang produksi lemak coklat yang mampu membakar timbunan lemak jahat di dalam tubuh.
  • Bagi Anda yang menderita penyakit pembekuan darah, mandilah dengan air dingin secara teratur. Sebab air dingin dapat meningkatkan sirkulasi dalam tubuh Anda.
  • Mandi air dingin juga dapat meningkatkan sistem metabolisme dalam tubuh.
  • Depresi bisa Anda sembuhkan dengan cara mandi air dingin. Suhu dingin alami membantu mendinginkan otak dan meredakan depresi Anda.
  • Mandi dengan air dingin baik untuk kesehatan paru-paru Anda sebab paru-paru Anda akan terbuka dan Anda bisa bernapas lebih baik.
  • Cara terbaik untuk meningkatkan energi di pagi hari adalah dengan mandi air dingin. Suhu ini mampu membuat Anda segar dan memberikan Anda suntikan energi.
  • Menurut penelitian, pria yang mandi dengan air dingin akan lebih tinggi tingkat kesuburannya. Sebab air hangat sendiri bisa membahayakan sel sperma Anda.
  • Mandi air dingin juga baik untuk kesehatan kulit Anda. Hal ini disebabkan karena suhu dingin tidak akan membuka pori-pori Anda seperti air hangat.

Ternyata banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan dari mandi air dingin. Sehingga jangan malas untuk melakukan aktivitas yang satu ini.

7 Hal Untuk Membangkitkan Semangat di Pagi Hari



Rutinitas bangun tidur di pagi hari bisa jadi merupakan hal yang menyebalkan bagi sebagian orang, bahkan termasuk Anda. Oleh karena itu untuk membangkitkan semangat, Anda memilih untuk meneguk secangkir teh atau secangkir kopi. Kandungan kafein di dalamnya dapat membangkitkan hormon adrenal Anda sehingga Anda pun lebih bersemangat.

Namun ternyata selain hal tersebut, ada hal sederhana yang bisa Anda lakukan untuk membangkitkan semangat. Berikut adalah 7 tips untuk membangkitkan semangat di pagi hari seperti dilansir dari magforwomen.com.

Menikmati suasana alam
Walaupun Anda tidak tinggal di pedesaan yang kaya akan pemandangan alami nan indah, namun Anda tetap bisa menikmati suasana alam walaupun Anda tinggal di perkotaan. Hijaunya tumbuhan atau udara segar ketika Anda bangun tidur di pagi hari dapat membuat Anda menjadi ceria.

Berjalan-jalan
Jalan pagi tidak hanya baik untuk kesehatan Anda, namun kegiatan ini juga mempunyai manfaat lain yaitu membuat Anda merasa segar dan berenergi di pagi hari.

Meditasi
Cara ini merupakan cara instan untuk membangkitkan semangat Anda. Begitu mata Anda terbuka, lakukan meditasi sambil terus pikirkan hal-hal yang positif. Lakukan terus hal ini hingga Anda tersenyum.

Mendengarkan musik
Musik merupakan cara yang baik untuk membangkitkan semangat Anda. Pilihlah musik bergenre riang dan ceria agar Anda lebih bersemangat.

Mengonsumsi madu dan air lemon
Untuk memulai hari Anda, pilihlah minuman yang dapat meningkatkan mood Anda. Salah satunya adalah campuran madu dan lemon dalam air hangat. Minuman ini dapat merevitalisasi tubuh Anda.

Mengkonsumsi sarapan favorit
Apabila Anda sedang merasa tidak bersemangat di pagi hari, konsumsilah makanan yang menjadi makanan favorit Anda. Perasaan bahagia karena mengonsumsi makanan favorit, akan membuat semangat Anda menyala.

Tersenyum
Tersenyum memberikan banyak dampak positif bagi hidup Anda. Tidak menemukan alasan untuk tersenyum? Bersyukurlah karena Anda masih diberikan kehidupan yang baik saat Anda bangun di pagi hari.

Jadi apabila Anda sedang tidak merasa bersemangat di pagi hari, lakukanlah beberapa hal sederhana seperti di atas.